Search
Close this search box.

Azharra & Zainal Pemenang Duta Bahasa Jawa Barat 2017

Azharra Aninda Putri Al Farid dan Zainal Saifur Amir dinobatkan sebagai pemenang Duta Bahasa Jawa Barat 2017 di Hotel Travello Bandung, Kamis (20/7/2017). Keduanya mahasiswa FPBS UPI dan akan mewakili Jawa Barat di Pemilihan Duta Bahasa Tingkat Nasional pada bulan Agustus nanti.

Kegiatan pemilihan Duta Bahasa Jawa Barat merupakan kegiatan tahunan yang diselenggarakan oleh Balai Bahasa Jawa Barat, Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, dan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Hadiah yang diberikan kepada pemenang pertama berupa uang tunai sebesar Rp 5.000.000.

Tahun ini finalis berjumlah 30 orang berasal dari berbagai universitas di Jawa Barat seperti  Universitas Padjadjaran, Institut Teknologi Bandung, Universitas Islam Bandung, Universitas Pendidikan Indonesia, dan perguruan tinggi lainnya.

Azharra adalah mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris FPBS angkatan 2012. Prestasi akademiknya sangat membanggakan dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3,62. Ia pun telah menyelesaikan skripsinya yang berjudul The Implementation of Dictogloss Storytelling in Improving 8th Grade Students’ Writing Ability.

Demikian pula dengan Zainal, mahasiswa  Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia angkatan 2012 dan telah menyelesaikan studinya pada bulan Desember 2016 lalu dengan IPK 3,59. (Liris)

Share link

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

Berita lainnya