Search
Close this search box.

KUNJUNGAN SENAT MAHASISWA UKSW SALATIGA KE BEM FPBS UPI

Diskusi UKSW-FPBS-1Dalam rangka kerja sama antar-Ormawa Perguruan Tinggi, Senat Mahasiswa Fakultas Bahasa dan Sastra Universitas Kristen Satya Wacana (FBS UKSW) Salatiga melakukan kunjungan studi banding ke Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Departemen di lingkungan FPBS UPI pada hari Rabu, 22 April 2015, pukul 08.00 s.d. 10.30. Peserta studi banding diterima di Auditorium FPBS UPI Gedung B Lt.4. Kunjungan tersebut dilatarbelakangi oleh kebutuhan saling tukar informasi mengenai pengelolaan ormawa baik oleh Senat Mahasiswa FBS UKW maupun BEM Departemen FPBS UPI. Peserta kunjungan studi banding terdiri atas 48 orang mahasiswa dan dua orang dosen pembimbing, sementara BEM Departemen FPBS UPI diwakili oleh sekitar 30 orang pengurus.

Mhsw FBS UKSW-1Tamu dari FBS UKSW diterima langsung oleh Wakil Dekan I FPBS UUPI, Dr. Hj. Tri Indri Hardini, M.Pd.  yang mewakili Dekan FPBS UPI. Dalam sambutannya Wakil Dekan I merasa terhormat telah dikunjungi tamu yang berasal dari rumpul keilmuan yang sejenis, khususnya para mahasiswa FBS sebagai generasi penerus. Dalam forum silaturahim antar-Ormawa tersebut, para mahasiswa dari kedua belah pihak melakukan tukar informasi keormawaaan yang diteruskan dengan diskusi menarik.

Cendramata FPBS-UKSW-1

 

 

Sebagai rasa saling simpati, kedua belah pihak memberikan cenderamata berupa plakat lembaga. Selain plakat, FPBS memberikan tiga buah buku karya Prof. Dr. Sunaryo Kartadinata, M.Pd.

(at)

Share link

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

Berita lainnya