Search
Close this search box.

Pimpinan Jurusan Bahasa & Sastra Jawa UNNES Kunjungi FPBS UPI

Fakultas Pendidikan Bahasa dan Sastra (FPBS) Universitas Pendidikan Indonesia menerima kunjungan tamu dari Jurusan Bahasa dan Sastra Jawa Universitas Negeri Semarang yang terdiri dari Ketua Jurusan, Sekretaris Jurusan, Kepala Laboratorium Jurusan Bahasa dan Sastra Jawa, dan Koordinator Program Studi Sastra Jawa, Selasa (30/1/2018) di ruang rapat lantai 2 FPBS UPI, Jl. Dr. Setiabudhi No. 229 Bandung.

Rombongan bermaksud ingin bertukar pikiran dan pengalaman dengan pimpinan serta dosen Departemen Pendidikan Bahasa Daerah FPBS terkait kurikulum dan pengelolaan laboratorium. Dekan FPBS, Prof. Dr. Syihabuddin, M.Pd. dalam sambutannya menekankan pentingnya menjalin kolaborasi. Karena melalui kolaborasi kedua belah pihak akan memperoleh berbagai manfaat yang pada akhirnya akan meningkatkan kapasitas kinerja masing-masing program studi dan fakultas secara keseluruhan.

Acara kemudian dilanjutkan dengan pemaparan profil Departemen Pendidikan Bahasa Daerah dan sesi diskusi terfokus. Sebelum meninggalkan gedung FPBS, rombongan berkesempatan melihat dari dekat laboratorium bahasa, microteaching, sarana dan fasilitas lainnya yang dimiliki oleh FPBS UPI. (Liris)

Share link

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

Berita lainnya