Search
Close this search box.

FPBS UPI Berpartisipasi dalam Forum Fakultas Bahasa & Seni se-Indonesia 2017

Kegiatan rutin dua tahunan Forum Fakultas Bahasa dan Seni se-Indonesia  (FFBSI) kembali digelar Jumat-Minggu (29-30/9/2017), di Inna Grand Bali Beach  Sanur, Bali. Panitia pelaksana kegiatan tahun ini yaitu Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) Bali. FFBSI adalah forum pertemuan pimpinan fakultas bahasa dan seni LPTK eks IKIP Negeri se-Indonesia. FFBSI beranggotakan 14 fakultas dari 12 universitas, yaitu (1) Universitas Negeri Medan (Unimed); (2) Universitas Negeri Padang (UNP); (3) Universitas Negeri Jakarta (UNJ); (4) Universitas Pendidikan Indonesia (UPI); (5) Universitas Negeri Semarang (UNES); (6) Universitas Negeri Yogyakarta (UNY); (7) Universitas Negeri Surabaya (UNESA); (8) Universitas Negeri Malang (UM); (9) Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksa); (10) Universitas Negeri Makassar (UNM); (11) Universitas Negeri Manado (Unima), dan (12) Universitas Negeri Gorontalo (UNG).

Sebanyak 20 orang peserta dari Fakultas Pendidikan Bahasa dan Sastra (FPBS) Universitas Pendidikan Indonesia turut serta berpartisipasi mengikuti Forum FBSI tersebut. Rombongan peserta terdiri dari Dekan, para Wakil Dekan, Ketua Departemen/Program Studi, dan Sekretaris Departemen.

Tema forum yang diusung kali ini yaitu Inovasi Pengelolaan Fakultas Bahasa dan Seni Indonesia. Kegiatan forum terdiri dari dua persidangan yaitu sidang pleno dan sidang paralel. Sidang pleno I diawali dengan acara pembukaan. Direktur Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan, Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi, Prof. Intan Ahmad, Ph. D. hadir untuk secara resmi membuka kegiatan Forum FBSI.

Pemaparan materi sidang pleno II oleh Dr. Sadjuga, M.Sc. (Direktur Pengelolaan Kekayaan Intelektual) dengan tema Inovasi Bidang Akademik: Peningkatan Kualitas Publikasi Ilmiah Dosen dari Penelitian dan Pengabdian Masyarakat. Pada pleno III pemateri Prof. Dr. Syawal Gultom, M.Pd. (Rektor Unimed) membahas tentang Inovasi Pengelolaan Bidang Akademik: Standardisasi Capaian Pembelajaran, RTM dan Asesmen sesuai dengan KKNI dan PPG. Sidang Pleno IV ditutup oleh Dr. Agus Setiabudi, M. Si. (Sekretaris Dewan Eksekutif BAN-PT 2016-2021) dengan materi Penjaminan Mutu: Akreditasi Prodi dan PT LPTK Indonesia.

Saat sidang paralel, peserta dibagi menjadi lima kelompok yaitu:

  1. Sidang paralel Dekan membahas Pemantapan AD/ART, Pembahasan Rencana Kerja, Asosiasi Profesi, Kurikulum, Publikasi;
  2. Sidang paralel Wakil Dekan I membahas KKNI, Penjaminan Mutu, Manajemen Jurnal, Pameran dan Pergelaran Bersama;
  3. Sidang paralel Wakil Dekan II membahas Manajemen PK BLU dan Remunerasi, Pendapatan Fakultas,Resource Sharing, Pembinaan SDM; 
  4. Sidang paralel Wakil Dekan III membahas PKM, Belanegara dan Anti Radikalisme, Manajemen Ormawa, Kerja sama, Pameran dan Pergelaran Bersama; serta
  5. Sidang paralel Kajur/Sekjur membahas Profil Lulusan, Capaian Pembelajaran, Konversi Matakuliah, Akreditasi, Kerja sama, dan PPG.

Sidang Pleno V yaitu Penyampaian Laporan Hasil Sidang Paralel mengakhiri seluruh rangkaian acara persidangan. Selanjutnya forum ini diharapkan dapat menjadi wadah untuk menjaring pemikiran peningkatan kualitas penjaminan mutu dan pengelolaan sistem pendidikan yang meliputi penyelenggaraan kurikulum berorientasi KKNI, dan peningkatan status akreditasi jurusan/program studi. (Liris)

Share link

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

Berita lainnya