Search
Close this search box.

Guna Menjalin Kebersamaan, Tenaga Kependidikan FPBS Lakukan Jalan Santai ke Saung Pengkolan 3


Jumat pagi, tanggal 21 Februari 2020 Tenaga Kependidikan Fakultas Pendidikan Bahasa dan Sastra, Universitas Pendidikan Indonesia melakukan jalan santai untuk menjalin kebersamaan diantara Tenaga Kependidikan.
Tepatnya pukul 07.30, seluruh peserta yang mengikuti kegiatan ini berkumpul di Lobi Barat Gedung FPBS. Sebelum memulai kegiatan jalan santai, Wakil Dekan Bidang Keuangan dan Sumber Daya FPBS, Dr. Usep Kuswari, M.Pd., yang juga bertindak selaku pimpinan rombongan terlebih dahulu memimpin doa bersama agar kegiatan yang akan dilakukan dapat berjalan lancar sesuai harapan dan mendapat keberkahan.

Selesai melakukan doa bersama, tak menunggu lama rombongan yang berjumlah 28 orang memulai perjalanannya menuju Saung Pengkolan 3. Selama perjalanan para peserta berbaur, saling berbincang, dan bercanda terlihat begitu menikmati perjalanan yang sedang dilakukan. Walaupun sempat terhenti karena turun hujan, akan tetapi rombongan lantas bergegas dengan semangatnya melanjutkan perjalanan ke Saung Pengkolan 3 setelah hujan reda.

Setelah menempuh perjalanan sepanjang kurang lebih 4.7 km, akhirnya rombongan tiba di Saung Pengkolan 3 yang berada di Jl. Sersan Bajuri, Kec. Cihideung, Kab. Bandung Barat. Setibanya di Saung Pengkolan, rombongan langsung disambut dengan suguhan aneka kukuluban dan bajigur hangat yang dapat dinikmati.
Tak lama berselang, Dr. Usep Kuswari, M.Pd. mengajak seluruh peserta untuk berkumpul. Beliau menyebutnya sebagai momen “Ngawangkong” dimana kita lakukan diskusi santai untuk saling mengakrabkan diri lagi.

Dalam obrolannya Dr. Usep menyampaikan bahwa kegiatan ini dilakukan fakultas sebagai kegiatan Pembinaan Pegawai yang dikemas dengan bentuk kegiatan baru. Beliau berharap kegiatan seperti ini dapat dilakukan secara rutin agar kebersamaan, kekompakan, dan rasa kekeluargaan antar Tenaga Kependidikan di lingkungan FPBS dapat terjalin baik.

Mengakhiri kebersamaan di Saung Pengkolan 3, sebelum rombongan kembali ke FPBS untuk menjalankan rutinitas kerja seperti biasanya, semua rombongan menimkati hidangan makanan yang telah disiapkan.

Share link

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

Berita lainnya